Jumat, 25 Januari 2013

Memoritmo ~Tanya Chua~

Beberapa minggu ini aku tak henti mendengarkan sebuah album milik penyanyi asal Singapura bernama Tanya Chua. Sebenarnya dari dulu aku ingin mendengarkan lagu-lagu milik penyanyi ini setelah menonton flashback penyanyi-penyanyi Mandarin terbaik di Metro Xin Wen. Hingga akhirnya aku menonton beberapa video klipnya di Youtube. Tidak mengherankan bahwa "mbak" ini berkali-kali dianugrahi penghargaan sebagai penyanyi terbaik di Taiwan.Sebagai penulis lagu dan komposer, she`s really doing a good job.

Sebenarnya tidak banyak lagu-lagu yang sempat aku nikmati lewat Youtube. Hanya beberapa lagu, karena aku sedang melakukan hal lain sembari buffering (yah jaringan modem akhir-akhir ini sering membuat sakit hati). Tapi ada satu lagu yang langsung membuatku penasaran dengan penyanyi ini. Judulnya Just Say So.Kali ini tidak berbahasa Mandarin, tetapi full english. Lagu yang rerdengar ringan, didominasi piano dan drum, dan dinyanyikan dengan santai. Kedengarannya mungkin biasa, namun jika mendengarkan secara langsung mungkin kamu akan tahu mengapa aku menyukai lagu ini sejak pertama.

Liriknya tidak semanis lagu cinta yang lain. Secara pribadi aku mendengar sebuah pesan feminis dan girl power. Ditulis dengan sangat jujur.

If you love me
Tell me that you do and just hold me tight, no more lies
If you love me
Do what any man would have done
Make it right
Cos love ain’t
Something to be taken so easily like a casual pastime
So if you love me baby love me baby love me baby
Why don’t you just say so
Why don’t you say so


Musiknya tidak terlalu dinamis namun sangat catchy. And i really love her voice.

Berawal dari lagu ini, aku menemukan full album Just Say So dan..i`m totally falling to this!

  Semua lagu di album ini sangat worth-it untuk didengarkan. Favoritku adalah Just Say So, Make It Real dan Friends. Benar-benar pop yang tidak membosankan. Really nice album.